Home » , , » Hati-Hati Menggunakan Charger Palsu

Hati-Hati Menggunakan Charger Palsu

Beberapa hari lalu, dikabarkan seorang pramugari asal China bernama Ailun meninggal dunia karena tersengat listrik ketika sedang menerima panggilan telepon dengan menggunakan iPhone 5 miliknya. Meskipun kasus tersebut belum terungkap 100 persen, namun menurut pakar telekomunikasi bernama Xiang Ligang, dugaan sementara adalah karena menggunakan charger iPhone 5 palsu yang bukan buatan Apple.

Xiang Ligang mengungkapakan karena chargernya imitasi, maka seluruh komponennya berbahaya dan listrik yang didapatkan langsung mengarah ke perangkat mobile yang bersangkutan. Namun, benarkah hal tersebut dapat terjadi?

Dikutip dari WPTV, menurut para ahli lainnya, seseorang bisa terkena kejut listrik dari perangkat mobilenya, baik itu ketika sedang melakukan proses charging atau juga ketika dalam keadaan normal dan meninggal, itu sangat kecil. Akan tetapi, ini hanya berlaku untuk charger asli buatan perusahaan yang bersangkutan dan tidak berlaku untuk third-party charger atau besutan produsen lain.

Karena sebuah perangkat komunikasi mendapatkan pasokan energi dari perangkat lain yang voltasenya dibatasi sebesar 5 volts. Apabila terjadi kelebihan daya, maka yang akan terjadi bukan listrik yang akan meluncur langsung dan mengejutkan sang pengguna perangkat, namun lebih sering akan mengakibatkan overheating atau panas, berasap dan terkadang terbakar pada perangkat tersebut.

Namun menurut Scott Wolfson, Communications Director di U.S. Consumer Product Safety Commission, Untuk Charger palsu yang banyak beredar tidak dilengkapi dengan komponen yang tepat. Hal tersebut lah yang dapat mengakibatkan overheating, terbakar bahkan munculnya kejut listrik.

Bahkan, menurut catatan China Consumers Association, banyak perangkat elektronik tiruan sekarang ini yang membanjiri daratan China. Uniknya, sebagian besar perangkat tersebut berasal atau diproduksi oleh perusahaan asal negara itu sendiri.

Jadi tips bagi para pengguna gadget baik smartphone maupun Tablet meskipun kadang harganya lebih mahal, tetaplah gunakan produk asli dari perusahaan pembuatnya untuk menghindari kemungkinan terjadinya sesuatu
, itulah saran Wolfson.
(sumber)

0 comments:

Post a Comment